CONTACT US
Lets share some love updates
Mom Inner Journey
Mom Inner Journey

5 Alasan Kamu Harus Bangga Miliki Stretch Mark

Share:

Kamu punya stretch mark di tubuhmu? Pernahkah kamu merasa minder dan berusaha menutupinya? Kalau ya, enggak apa kok bu. 

Wajar kalau kamu sempat tidak percaya diri dengan stretch mark karena kita, perempuan dituntut untuk selalu mengikuti standar kecantikan ideal yang berlaku di masyarakat. Tapi, ingatlah bahwa memiliki strecth mark itu normal kok, bu. 

Stretch mark muncul karena tubuh mengalami perubahan ukuran dan proses ini berlangsung secara alami. Saat berada di sekitar perempuan yang kulitnya mulus, rasa minder itu muncul seolah-olah hanya kita perempuan satu-satunya yang memiliki stretch mark. 

Padahal, di luar sana ada banyak perempuan lainnya yang juga memiliki strecth mark. Sebagian mendapatkannya saat pubertas karena bentuk tubuh mengalami perubahan, sebagian perempuan juga memiliki stretch mark saat hamil. 

Saat kamu merasa tidak percaya diri dengan stretch mark ditubuhmu, kamu boleh menjauh sejenak dari orang-orang yang mengomentari tubuhmu. Lalu, ingat lima alasan kenapa kamu harus bangga memiliki stretch mark: 

1. Stretch Mark Menunjukkan Kamu Kuat 

Stretch mark umumnya muncul karena ukuran tubuh kita mengalami perubahan. Baik karena pertumbuhan saat pubertas, bertambahnya berat badan, maupun hamil, strecth mark telah menunjukkan bahwa kamu mampu bertahan dan tetap hidup menghadapi perubahan itu. Kamu kuat, bu. 

2. Menandakan Kamu Luar Biasa Karena Memberi Ruang untuk Bayi Bertumbuh 

Jika kamu mendapatkan stretch mark saat hamil, artinya kamu luar biasa! Stretcth mark menjadi bukti bahwa kamu telah memberi ruang untuk bayi bertumbuh dan kamu sanggup menjalaninya. Kamu hebat sanggup menahan rasa sakit yang luar biasa hingga akhirnya bertemu dengan sang buah hati. 

3. Stretch Mark itu Tanda Keberhasilan Seorang Ibu 

Stretch mark menandakan bahwa kamu telah berhasil melahirkan seorang bayi ke dunia. Ini adalah hadiah untukmu, hadiah karena kamu telah berhasil menjaga bayi di perutmu. Stretch mark juga tanda keberhasilan karena kamu mampu beradaptasi dengan peran barumu sebagai ibu. 

4. Kamu Tetap Cantik dengan Stretch Mark 

Ada kalanya kita tidak perlu mendengarkan orang-orang yang membicarakan penampilan dan bentuk tubuh kita. Stretch mark bukanlah hal buruk yang membuat kita tidak sempurna. Dengan dan tanpa stretcth mark, kamu tetap cantik, bu. 

5. Memiliki Stretch Mark Itu Normal Kok, Bu 

Kamu mungkin pernah minder melihat perempuan di sekitarmu tidak memiliki stretch mark. Kamu boleh menjauh sejenak dari orang-orang yang membuatmu tidak percaya diri. 

Tapi, ingatlah bahwa kamu tidak sendirian karena ada banyak perempuan lainnya yang juga memiliki stretch mark. Tanpa stretch mark normal dan memiliki stretch mark juga normal karena ini adalah perubahan alami. 

Ungkapan para ibu yang bangga memiliki stretch mark:

“I am very proud of my stretch marks because my little boy was truly a miracle after years of trying to get pregnant with no luck,” Pamela Pinchbeck, mom of one 

“Stretch marks are a right of passage, a symbol of accomplishing bringing life to the world. They should be called strength marks.” Tracy Bush, mom of two. 

“My body will never be the same, but neither will my life. I am forever changed by this crazy journey called motherhood.” Natalie McCune, mom of three 

Referensi:

Dwi Reka

Energetic person and women issue observer, a writer

Related
Menengok Lagi Keseruan Festival Ibu: Ibu Menemukan Kembali Jati Dirinya, Ayah dan Anak Ikut Bersenang-senang
PURE CARE, PURE LOVE WITH PURE BABY MEDITATION
LOVE ME FOR ME MEDITATION WITH MAMA’S CHOICE
Tags: #haloibu, #haloperempuan, #ibu, #menjadiibu, #perempuan, #perempuanbisa
No Comment
Leave a comment!
Your Name*
Your Email*
Your Website
Your Comment
@haloibuid